Pulau Lancang

Pulau Lancang adalah pulau pemukiman yang terletak di wilayah Kelurahan Pulau Pari dan Kecamatan Kepulauan Seribu Selatan. Penduduk di pulau ini mencapai 1.429 jiwa dengan luas wilayah 15,13 hektar. Pulau ini juga ditetapkan sebagai pusat pemerintahan kelurahan  Pulau Pari dan dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, di sini juga te1ah disediakan kantor lurah, rumah dinas pejabat kelurahan, sekolah, Pulau pos penjagaan polisi, Puskesmas, dan sebagainya.

Sebagai upaya pemerintah Kabupaten Administrasi Kepulauan Seribu dalam meningkatkan sektor pariwisata yang berbasis pada pemberdayaan masyarakat,  Pulau Lancang telah ditetapkan sebagai kawasan andalan wisata masal kedua setalah Pulau Untung Jawa. Dalam rangka itu, pembangunan struktur dan infrastruktur di Pulau Lancang mulai dilakukan. Seperti pembangunan homestay percontohan, penyediaan tambak bandeng untuk wisata pancing, puskesmas, tanggul pemecah ombak, penataan jalan berserta sarana penunjangnya melalui program PPMK, beutiftkasi dermaga dan pembentukan kelembagaan masyarakat sadar wisata.
Pulau Lancang juga terkenal dengan hasil tangkap nelayannya berupa kepiting, ikan teri.dan sebagainya. Sektor pariwisata dan hasil laut ini tampaknya dapat menjadi potensi berharga yang perlu dikembangkan.
Pemerintah sadar bahwa penciptaan kawasan baru di Pulau Lancang tidak saja ditujukan bagi eksistensinya Pemerintah Kabupaten secara utuh, akan tetapi lebih jauh lagi ditujukan bagi peningkatan taraf hidup masyarakat di Pulau Lancang. Sehingga multilpier efek yang dapat ditimbulkan tidak saja berdampak bagi pendapatan Pemerintah, lebih dari itu semua pada akhirnya diharapkan mampu mendongkrak pendapatan masyarakat itu sendiri. Seperti telah diketahui bahwa sebagian besar masyarakat masih bermata pencaharian sebagai nelayan tradisional, maka dengan berkembangnya Pulau Lancang ini, maka masyarakat di dorong untuk lebih memperkaya kemampuannya tidak saja pada bidang perikanan akan tetapi jasa pariwisata, dan lain sebagainya karena Pulaunya telah menjadi bagian dari destinasi wisatawan. (Jakarta.go.id)

Pada tahun 2008 melalui visi dan misi dari kabupaten ADM Kepulauan Seribu salah satunya adalah menjadikan Pulau Lancang sebagai kawasan wisata andalan kedua setelah Pulau Untung Jawa
  1. Pendalaman kolam labuh dan alur untuk mtransportasi laut Dermaga Barat Pulau Lancang
  2. Peningkatan / betonisasi Dermaga Barat Pulau Lancang
  3. Pembuatan Break Water Dermaga Barat Pulau Lancang
  4. Pembuatan lampu penunjuk alur kapal di Dermaga Barat Pulau Lancang
  5. Kelanjutan pembangunan jalan lingkar luar di Pulau Lancang
  6. Pembuatan dan perbaikan tanggul di Pulau Lancang
  7. Perbaikan dan rehab jalan lingkar di Pulau Lancang
  8. Pelebaran dan peninggian jalan di Dermaga Barat Pulau Lancang
  9. Promosi dan peningkatan pasar wisata Pulau Lancang
  10. Penyelenggaraan event/atraksi wisata bahari (Pancing Bandeng)
  11. Pembuatan rumah makan apung dekat kolam bandeng Pulau Lancang
  12. Pembuatan papan petunjuk lokasi wisata Pulau Lancang
  13. Pembuatan Homestay percontohan Pulau Lancang
  14. Pembuatan gerbang wisata dan patung Ondel-ondel
  15. Peningkatan Fasilitas dan pelayanan pariwisata Pulau Lancang
  16. Pembuatan MCK Umum di Pantai dekai Dermaga Barat
  17. Penyediaan Incenerator di Pulau Lancang
  18. Penambahan petugas pembersih sampah dan gerobak sampah
  19. Pembuatan taman interaktif di Hutan Cemara Dermaga Barat
  20. Beautifikasi pantai pasir putih dekat Dermaga Barat (saung-saung ranggon)
  21. Pembuatan kanofi sepanjang jalan Dermaga Barat
  22. Penyiapan kolam pancing bandeng untuk atraksi wisata
  23. Pembuatan saung pemancingan di Kolam Bandeng
  24. Pembuatan tenda / saung makan di dekat kolam pemancingan
  25. Rehabilitasi ekosistem laut Pulau Seribu
  26. Pengendalian dan penataan penempatan bagan-bagan
  27. Penyediaan air bersih di Pulau Lancang dan desalinasi (Pilot Project)
  28. Penyediaan IPAL di Pulau Lancang
  29. Pembuatan warung-warung souvenir / produk unggulan dan stand alat pancing
  30. Pendampingan UKM di Kepulauan Seribu
  31. Penghijauan lokasi pantai Dermaga Barat
  32. Pembuatan lampu hias sepanjang Dermaga Barat dan Taman Interaktif
  33. Pembentukan kelompok masyarakat sadar wisata Pulau Lancang
Tanggal 5 oktober 2010 pelantikan lurah Pulau Pari yang baru. Apakah Bpk lurah baru ini akan memajukan pemerintahan yang ada dikelurahan Pulau Pari?
Apakah Bpk Lurah ini akan mendongkrak taraf hidup dengan melanjutkan Program wilayah yang telah Dibuat pada tahun 2008? kita lihat saja nanti










Dermaga Barat Pulau Lancang

4 komentar:

bangbobby mengatakan...

mudah2an saja bisa. Amin

mediaonline.blogspot.com mengatakan...

semoga saja

bangbobby mengatakan...

Amin sEmoga aj bisa cepat yah

Unknown mengatakan...

yang di jual buat wisata di pulau lancang apa ya?? Jembatan Pelangi dah rusak